Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Tangisan Warga Blangseunong-Lhoknibong Minta Perhatian Pemkab ATIM Untuk Dapat Merenovasi Gampong

Pungkasnya," Jalan tersebut jarang diberi perhatian khusus untuk dapat diperbaiki.

Laporan Ilham | Aceh Timur 

INFOACEHTIMUR.COM, Aceh Timur - Tangisan warga Gampong Blangseunong dan Lhoknibong Minta Pemkab pengertian lebih terhadap pembangunan di daerah Lhoknibong, Minggu (20/09/2020).

Ruas jalan yang menghubungkan Blang seunong dan Lhoknibong, Aceh Timur, saat ini kondisi rusak parah. Akibatnya, warga yang hendak menjual hasil panen kebun dari Alue Ie Mirah, Pante Rambong serta Gampong-gampong disekitarnya sangat kesulitan, belum lagi terkadang ada warga yang sakit pihak Rumah sakit atau Puskesmas setempat enggan menjemput atau mengantar pasien, karena alasan jalanan susah dilalui oleh kendaraan roda empat.

Pantauan warga yaitu Amin, jalan Gampong itu mengalami kerusakan sehingga di beberapa bagian hanya menyisakan satu jalur jalan bagi kendaraan.

Selama ini jalan Gampong penghubung Blang Seunong dan Lhoknibong yang berada di Aceh Timur Rusak Parah sejak beberapa tahun terakhir ini. Hal yang masyarakat alami saat ini adalah yang terutama terhadap jalan yang sangat tidak nyaman untuk untuk digunakan, sehingga para pelajar jika pada musim penghujan tidak dapat bersekolah akibat jalanan becek seperti layaknya kubangan.

Dan dimana ada juga sebagian jalan kawasan Pante Rambong belum pernah di aspal semenjak Indonesia Merdeka, Ujar Amin Kepada Wartawan.

Hal ini juga warga Gampong setempat menyampaikan melalui infoacehtimur.com, bahwasanya jalan tersebut bisa membuat para anak-anak Pelajar menjadi malas bersekolah dikarenakan dengan kondisi jalan saat hujan.

Saya berharap Pemkab ATIM untuk dapat melakukan renovasi jalan Gampong Blangseunong-Lhoknibong harus segara diatasi, disebabkan dari dulu hingga sekarang Gampong tersebut jarang diberi perhatian khusus", Tutup Amin.