Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Bang Gaes Kembali Rilis Lagu ‘Neuk’, Mengkisahkan Perjuangan Ayah untuk Anak

by ZULKIFLI / Maimunzir, seorang musisi Aceh, sekaligus pelantun lagu berjudul "Neuk".



Infoacehtimur.com / Idi Rayeuk - Lagu ‘Neuk’, jika diartikan ke dalam bahasa Indonesia adalah ‘Anak’, merupakan sebuah syair Aceh ciptaan Nazar Shah Alam & Maimunzir. Syair itu menceritakan tentang kisah perjuangan seorang ayah yang tinggal disebuah negeri miskin dan korup.

Direncanakan, lagu itu dirilis ke publik besok siang, Sabtu (23/10/2021), pukul 14.00 WIB. Lagu yang diberi judul “Neuk” itu mengisahkan ketulusan seorang ayah yang harus mencari rezeki siang dan malam, hingga Ia tidak cukup waktu untuk bermain dan bercengkrama dengan anak dan istrinya.

Lagu itu dilantunkan oleh, Maimunzir atau yang akrab disapa Bang Gaes. Penyanyi itu dikenal dengan lagu-lagu satirnya, yang mengkritisi pemerintah atas kondisi sosial masyarakat saat ini.

Saat merecord lagu tersebut di dapur rekaman milik Nazar Shah Alam, di Studiosa, Maimunzir mengaku harus berulang kali melakukan take vokal. Karena lagu itu sangat menyentuh langsung dengan kehidupan pribadinya, dan realita kisah seorang ayah pada umumnya.

“Jujur gaes, saat merekam lagu ini saya harus take vocal berulang-ulang. Meski muka ku sangar seperti ini tapi airmata ku jatuh sendiri,” kata Maimunzir dengan gaya khas bicaranya, di Banda Aceh pada Jum’at (22/10).

Bagi bang Gaes begitu sapaan akrabnya, lagu ini sangat menyentuh, karena kisahnya mirip dengan kehidupan pribadi dirinya, dan Ia yakin diluar sana banyak ayah yang mengalami hal serupa.

Selain itu, Lagu “Neuk” itu juga mengandung pesan satir, dimana “Penyaket Nanggroe” yang dimaksud adalah bukanlah Virus atau Covid-19 yang sedang dialami saat ini, melainkan seorang pemimpin yang tidak amanah, yang berselingkuh dengan oligarki dan menjadi penyakit bagi rakyat biaya.

Bang Gaes berharap dengan hadirnya lagu ini, genersi kedepan jangan ada lagi yang hidup dengan kondisi seperti ini, penuh dengan ketimpangan sosial, korup, dan serba dalam ketidakpastian seperti saat ini.

“Saya harap, kedepan anak kita tidak mengalami hal yang sama, semoga ada perubahan untyk negeri ini menjadi lebih baik.” pungkasnya.

Penasaran dengan suara Bang Gaes yang khas dan bagaimana lirik lagunya?, saksikan di channel YouTube, Maimunzir. (*)