Infoacehtimur.com / Aceh Tamiang – yang hilang terseret air bah di objek wisata Gunung Pandan, Tenggulun, Aceh Tamiang ditemukan meninggal, Senin (8/11/2021).

Korban Dea Afrianda (24) warga Pangkalansusu, Langkat, Sumatera Utara ditemukan terapung di pinggir sungai.

Lokasi penemuan ini berada di Dusun Pakel atau berjarak tujuh kilometer dari Kampung Selamat tempat korban terseret arus.

Anggota SAR Aceh Tamiang, Ahmad menjelaskan korban ditemukan oleh warga sekira pukul 15.45 WIB.

Menurutnya warga tidak berani mengevakuasi korban ke tanah.

“Korban baru dievakuasi setelah kami datang,” kata pria yang akrab disapa Amex.

Ketua Satgas SAR Aceh Tamiang, Khairul menambahkan jasad korban selanjutnya langsung dievakuasi ke Puskesmas Simpangkiri.

“Sudah dibawa pakai ambulans ke Puskesmas Simpangkiri,” terang Khairul.

Diketahui objek wisata pemandian Gunung Pandan di Kampung Selamat, Kecamatan Tenggulun, Aceh Tamiang diterjang air bah, Minggu (7/11/2021) sore.

Insiden ini sempat menyebabkan empat pengunjung terjebak di tengah arus sungai deras.

Perangkat Kampung Selamat, Safrizal menjelaskan musibah ini terjadi secara tiba-tiba pada pukul 17.00 WIB. Ketika itu suasana pemandian alam itu sedang dipenuhi pengunjung.

“Sedang ramai-ramainya, tapi kebetulan sudah banyak yang naik dari sungai,” kata Safrizal, Minggu (7/11/2021) malam.

Dia mengatakan empat pengunjung yang terlambat naik dari sungai sempat terjebak di tengah arus sungai deras.

Berdasarkan video yang tersebar di media sosial, keempatnya hanya bisa berdiam diri di atas batu.

Adegan berikutnya terlihat dua orang yang berada di atas batu terseret arus sungai, namun satu orang berhasil diselamatkan, sedangkan korban langsung hilang digulung arus deras.***art/SERAMBINEWS.